Komplikasi Mini Mental State Examination (MMSE)
Komplikasi pada mini mental state examination (MMSE) jarang ditemukan. Pemeriksaan ini dilakukan melalui wawancara pada pasien yang dicurigai mengalami gangguan kognitif, misalnya dementia, sehingga risiko secara fisik pada pasien tidak ada.
Pada pemeriksaan MMSE, ada 11 item yang dinilai, yaitu atensi dan orientasi, memori, registrasi, recall, kalkulasi, kemampuan bahasa, dan kemampuan untuk menggambar poligon kompleks. Pemeriksaan ini bisa membuat pasien stress, oleh karenanya sangat penting menjaga rapport yang baik sebelum dan selama pemeriksaan, serta menjaga pasien agar senyaman mungkin.[2,7]
Direvisi oleh: dr. Dizi Bellari Putri