Kontraindikasi Coronary Computed Tomography Angiography
Kontraindikasi pemeriksaan coronary computed tomography angiography (CCTA) terutama pada kehamilan dan jika terdapat riwayat reaksi anafilaksis terhadap kontras. Kontraindikasi lainnya adalah sebagai berikut:
-
Pasien yang tidak dapat kooperatif terhadap protokol pemeriksaan dan instruksi menahan nafas
-
Pasien yang terlalu besar untuk muat pada scanner CT
-
Gangguan ginjal, baik gagal ginjal akut maupun penyakit ginjal kronis
- Hemodinamik tidak stabil dan riwayat hipotensi
- Riwayat paru reversibel, misalnya asthma (kontraindikasi relatif)
- Penggunaan rutin inhibitor fosfodiesterase, misalnya sildenafil
- Penyakit kardiovaskular: stenosis aorta berat, hipertropik kardiomiopati, gagal jantung dekompensata, Blok Atrioventricular (AV) signifikan. [11,12]