Farmakologi Mebhydrolin
Secara farmakologi, mebhydrolin adalah antihistamin generasi pertama yang bekerja dengan menghambat aksi histamin pada reseptor H1. Mebhydrolin memiliki efek meredakan inflamasi terkait alergi pada kondisi seperti rhinitis alergi, konjungtivitis alergi, dan urtikaria.[1]
Farmakodinamik
Mebhydrolin adalah antihistamin generasi pertama yang bekerja dengan menghambat aksi histamin pada reseptor H1, sehingga mengurangi proses inflamasi pada kondisi seperti rhinitis alergi, konjungtivitis alergi, dan urtikaria. Selain itu, mebhydrolin menekan aktivitas faktor transkripsi NF-κB melalui jalur fosfolipase C dan fosfatidilinositol (PIP2), yang berperan dalam menurunkan presentasi antigen serta ekspresi sitokin proinflamasi.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)