Kontraindikasi dan Peringatan Amilorid
Kontraindikasi amilorid adalah pada pasien dengan hiperkalemia atau hipersensitivitas terhadap obat ini. Peringatan diperlukan terkait risiko hiperkalemia, termasuk yang menyebabkan aritmia yang fatal.[2,3]
Kontraindikasi
Amilorid dikontraindikasikan pemberiannya pada pasien dengan riwayat hipersensitivitas terhadap obat ini atau komponennya. Amilorid juga kontraindikasi pada hiperkalemia, anuria, insufisiensi renal akut atau kronik, nefropati diabetik, dan gagal ginjal, karena dapat menimbulkan hiperkalemia berat, aritmia, dan henti jantung.[1-3]
Peringatan
Penggunaan amilorid harus berhati-hati karena dapat menyebabkan gangguan elektrolit. Penggunaan juga harus berhati-hati pada pasien dengan insufisiensi adrenal, sirosis, dan gangguan ginjal.[1-3]
Gangguan Elektrolit
Amilorid dapat menurunkan kadar natrium dan klorida, serta meningkatkan blood urea nitrogen (BUN), terutama jika diberikan bersama diuretik lain. Untuk menghindari hal ini, dapat dilakukan pemantauan berkala untuk menilai dan mengatasi gangguan elektrolit.
Pasien dengan gangguan ginjal, diabetes, dan usia lanjut berisiko lebih tinggi mengalami hiperkalemia. Kadar kalium sebaiknya dimonitor sesuai interval tertentu, terutama saat memulai terapi, melakukan penyesuaian dosis, atau timbul kondisi medis yang bisa menyebabkan disfungsi ginjal.
Risiko hiperkalemia juga meningkat dengan penggunaan obat yang meningkatkan kalium, misalnya valsartan. Gejala hiperkalemia misalnya parestesia, kelemahan otot, paralisis flaccid, bradikardi, syok, dan abnormalitas EKG. Jika terjadi hiperkalemia, hentikan penggunaan amilorid segera, dan lakukan tata laksana hiperkalemia.[1-3]
Insufisiensi Adrenal
Penggunaan diuretik untuk hipertensi pada pasien dengan insufisiensi adrenal primer sebaiknya dihindari.[1-3]
Sirosis
Pada pasien sirosis yang mendapat terapi amilorid, perhatikan keseimbangan elektrolit dan keseimbangan asam-basa, karena dapat terjadi ensefalopati hepatik.[1-3]
Gangguan Ginjal
Amilorid utamanya diekskresikan di ginjal. Pasien dengan gangguan ginjal lebih rentan mengalami toksisitas. Penyesuaian dosis disarankan ada pasien dengan klirens kreatinin <80 mL/menit.[1-3]
Risiko Asidosis
Amilorid meningkatkan risiko mengalami asidosis respiratorik dan metabolik pada pasien dengan penyakit diabetes atau kardiopulmonal yang tidak terkontrol.[3]
Penulisan pertama oleh: dr. Ria