Indikasi dan Dosis Vortioxetine
Indikasi vortioxetine yang telah disetujui adalah untuk terapi gangguan depresi mayor. Vortioxetine juga digunakan sebagai terapi pada pasien depresi yang tidak respon dengan SNRI (serotonin norepinephrine reuptake inhibitor) atau SSRI (selective serotonin reuptake inhibitor). Belum ada data efikasi dan keamanan yang adekuat terkait penggunaan vortioxetine pada pasien anak.[11,13]
Dewasa
Pada kasus depresi, vortioxetine dapat diberikan dalam dosis 10 mg sekali sehari. Dosis dapat ditingkatkan sampai 20 mg per hari atau diturunkan menjadi 5 mg per hari tergantung pada respon klinis pasien.[10,13]
Lansia
Dosis awal diberikan 5 mg sekali sehari. Dosis dapat ditingkatkan menjadi 10 mg per hari jika pasien masih dapat mentoleransi.[10,13]