Formulasi Vaksin COVID-19 Sinovac
Formulasi vaksin Sinovac atau CoronaVac tersedia dalam bentuk injeksi, yang diberikan secara intramuskular. Produk ini dikemas dalam vial, di mana satu vial berisi satu dosis. Vaksin harus disimpan dalam suhu 2−8 derajat C dan segera digunakan setelah dibuka.
Bentuk Sediaan
Bentuk sediaan vaksin CoronaVac adalah vial injeksi yang berisi 0,5 ml cairan vaksin. Satu vial mengandung satu dosis vaksin, yaitu 3 mcg inactivated SARS-CoV2 virus yang setara dengan 600 SU. SARS-CoV2 virus adalah mikroorganisme penyebab COVID-19.[1,3]
Cara Pemberian
Pemberian vaksin CoronaVac adalah secara suntikan intramuskular. Pada orang dewasa sebaiknya diberikan pada otot deltoid. Vaksin harus segera digunakan setelah dikeluarkan dari kotak pendingin dan vial dibuka. Walaupun telah divaksin, individu tetap harus menjalankan protokol pencegahan penyebaran COVID-19 dengan menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak fisik.[1,3]
Cara Penyimpanan
Penyimpanan vaksin CoronaVac harus dalam suhu 2−8℃, tidak boleh dibekukan, dan dalam kondisi kering. Vaksin ini dikemas dalam vial, di mana satu vial berisi satu dosis.[1,3]
Kombinasi dengan Vaksin Lain
Belum terdapat sediaan kombinasi antara vaksin CoronaVac dengan vaksin lain.[1,3]
Direvisi oleh: dr. Andrea Kaniasari