Prognosis Tenosynovitis de Quervain
Prognosis tenosynovitis de Quervain bergantung pada penatalaksanaan yang dilakukan. Tingkat keberhasilan tindakan operatif dilaporkan tinggi, dengan angka komplikasi yang rendah.[3]
Komplikasi
Komplikasi yang dapat dialami oleh pasien tenosynovitis de Quervain mencakup cedera pada nervus radialis, terjepitnya m. abductor pollicis longus dan m. extensor pollicis brevis, serta subluksasi tendon. Komplikasi ini dapat timbul akibat tindakan pembedahan meski angka kejadiannya tergolong rendah.[3]
Prognosis
Pada umumnya, prognosis tenosynovitis de Quervain baik dengan pengobatan adekuat. Jika tidak diterapi, pasien akan mengalami disabilitas dan penurunan kualitas hidup bermakna.
Perbaikan gejala ditemukan pada 80% pasien yang menjalani injeksi kortikosteroid. Tindakan operatif juga umumnya memberikan perbaikan gejala yang permanen dengan risiko komplikasi tindakan yang relatif jarang terjadi. Rekurensi gejala pernah dilaporkan pada orang tua atau pengasuh bayi yang kembali menggendong bayinya.[1,3,6]