Prognosis Gangguan Cemas Menyeluruh
Prognosis gangguan cemas menyeluruh umumnya baik apabila pasien taat menjalani program pengobatan, seperti cognitive behavioural therapy (CBT) maupun terapi farmakologis sesuai indikasi. Akan tetapi, penyakit ini adalah suatu kondisi kronik dan dapat berlangsung seumur hidup, serta berisiko komplikasi gangguan depresi mayor.
Komplikasi
Sebanyak 1 hingga 2 dari 4 penderita gangguan cemas menyeluruh akhirnya mengalami gangguan depresi mayor. Pasien dengan gangguan cemas menyeluruh juga sering disertai dengan gangguan psikiatri lainnya maupun berisiko untuk mengalami relaps. Komplikasi terutama karena gangguan cemas menyeluruh disertai dengan gangguan psikiatri lain yang berpotensi mencelakakan diri sendiri dan sekitar.[2,10–12]
Prognosis
Prognosis gangguan cemas menyeluruh bergantung pada ketaatan berobat, seperti cognitive behavioral therapy (CBT) dan terapi farmakologi. Akan tetapi, jangka waktu pengobatan yang lama (6–12 bulan), biaya, dan efek samping yang terjadi akibat pengobatan seringkali menyebabkan pasien jadi tidak taat berobat dan rentan mengalami relaps.[10–13]
Direvisi oleh: dr. Felicia Sutarli