Edukasi Pasien Peregangan Bahu
Edukasi pasien peregangan bahu atau shoulder stretching untuk mengenakan pakaian yang nyaman dan tidak menghalangi pergerakan sendi bahu. Saat melakukan peregangan, sampaikan untuk melakukan gerakan sesuai kemampuan. Jangan memaksakan sampai sendi terasa sakit.
Jelaskan pada pasien bahwa peregangan bahu merupakan prosedur yang sederhana dan tidak memerlukan alat khusus. Apabila dilakukan sesuai prosedur, sampaikan bahwa peregangan bahu sangat jarang menimbulkan komplikasi. Pada kasus peregangan bahu yang terlalu berlebihan atau dilakukan ketika pasien memiliki gangguan muskuloskeletal aktif, komplikasi seperti dislokasi bisa terjadi.
Informasikan juga pada pasien peregangan bahu harus dilakukan secara berkala. Perbaikan ruang lingkup sendi, kekuatan, dan fleksibilitas tidak bisa didapatkan dengan hanya melakukan satu atau dua kali peregangan. Selain itu, di setiap sesi melakukan peregangan bahu, usahakan untuk ada sedikit progresi tarikan untuk mempertahankan ruang lingkup sendi yang sudah dicapai sebelumnya.[4,6]