Indikasi Timpanoplasti
Indikasi timpanoplasti adalah untuk memperbaiki perforasi membran timpani, dengan atau tanpa disertai rekonstruksi osikel atau osikuloplasti. Tujuan utama dari timpanoplasti adalah mencegah reinfeksi dan mengembalikan fungsi pendengaran.[1,2]
Secara umum, perforasi membran timpani dapat terjadi akibat infeksi telinga tengah (otitis media), trauma langsung dan trauma tidak langsung.[1,7]
Indikasi dari timpanoplasti secara umum antara lain sebagai berikut:
- Penderita dengan tuli konduktif karena perforasi membran timpani atau disfungsi osikel.
Otitis media supuratif kronis atau rekuren sekunder terhadap kontaminasi.
- Tuli konduksi progresif karena patologi telinga tengah.
- Perforasi atau tuli persisten lebih dari 3 bulan karena trauma, infeksi atau pembedahan.
- Ketidakmampuan untuk mandi atau beraktivitas olahraga air dengan aman.[1-3]