Kontraindikasi dan Peringatan Ampicillin
Kontraindikasi ampicillin adalah pasien dengan riwayat hipersensitivitas terhadap penisilin dan derivat penisilin lainnya. Peringatan penggunaan obat ini adalah terutama pada pasien dengan gangguan fungsi ginjal serta pada penggunaan jangka panjang yang berisiko menyebabkan superinfeksi jamur atau bakteri.
Kontraindikasi
Penggunaan obat ampicillin dikontraindikasikan pada pasien dengan riwayat alergi terhadap obat ampicillin, atau komponennya, atau dengan derivat penisilin lainnya seperti golongan sefalosporin.[3,5]
Peringatan
Pemberian ampicillin diawasi pada neonatus ≤6 hari dan pasien dengan gangguan fungsi ginjal. Hal ini terkait dengan akumulasi obat dalam darah oleh karena konsentrasi obat dalam serum yang tinggi dan memanjangnya waktu paruh obat. Sehingga dapat menimbulkan toksisitas obat ampicillin.[1,21]
Peringatan juga diberikan pada penggunaan jangka panjang yang dapat menyebabkan superinfeksi jamur atau bakteri. Pada penggunaan ampicillin untuk tujuan profilaksis endokarditis, obat ini sebaiknya digunakan hanya pada pasien dengan risiko tinggi saja. Pada pasien dengan mononukleosis infeksius sebaiknya tidak diberikan antibiotik kelas ampicillin karena berisiko menyebabkan reaksi ruam.[15]
Direvisi oleh: dr. Dizi Bellari Putri