Indikasi dan Dosis Pipemidic Acid
Indikasi pipemidic acid adalah untuk menangani infeksi saluran kemih. Dosis pipemidic acid yang diberikan adalah 400 mg setiap 12 jam sekali. Dosis perlu disesuaikan pada pasien dengan gagal ginjal karena eliminasi obat ini hampir semuanya terjadi melalui sistem urinaria.
Dewasa
Pada pasien dewasa dengan infeksi saluran kemih, pipemidic acid diberikan dalam dosis 400 mg sebanyak dua kali sehari, selama 5–10 hari. Obat disarankan untuk dikonsumsi setelah makan.[6,9]
Anak-anak
Data mengenai penggunaan pipemidic acid pada anak-anak masih terbatas. Obat ini umumnya tidak dianjurkan pada anak-anak karena percobaan pada hewan berusia muda menunjukkan arthropathy akibat penundaan osifikasi dan juga menunjukkan dilatasi ureter dan pelvis renal.[3,6]
Penggunaan pada Populasi Khusus
Penyesuaian dosis pipemidic acid dibutuhkan pada pasien dengan gagal ginjal. Hal ini dikarenakan ekskresi utama pipemidic acid seharusnya terjadi melalui urine. Namun, saat ini belum ada data spesifik mengenai berapa banyak pengurangan dosis yang harus dilakukan. Pada gagal ginjal ringan dengan clearance kreatinin >30 mL/menit, penyesuaian dosis tidak diperlukan.[6]