Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Olanzapin
Penggunaan olanzapin pada kehamilan berdasarkan FDA termasuk dalam kategori C. Pada ibu menyusui, olanzapin dikeluarkan ke ASI.[1,4,6]
Penggunaan pada Kehamilan
Berdasarkan kategori dari Food and Drug Administration (FDA), olanzapin termasuk dalam kategori C. Ini berarti obat dapat digunakan secara hati-hati apabila keuntungannya melebihi risiko yang mungkin ditimbulkan. Studi pada hewan menunjukkan risiko teratogenik, tetapi belum ada studi terkontrol pada wanita hamil.
Olanzapin pada kehamilan berdasarkan TGA termasuk dalam kategori C. Kategori ini diberikan untuk obat-obatan yang, karena efek farmakologisnya, telah menyebabkan atau diduga menyebabkan, efek berbahaya pada janin manusia atau neonatus tanpa menyebabkan malformasi. Efek ini mungkin reversibel.[1,4,6]
Penelitian terdahulu menunjukkan timbulnya gejala ekstrapiramidal, gangguan makan, dan distres pernapasan pada neonatus yang ibunya diberikan olanzapin pada kehamilan trimester ketiga. Monitor gejala pada neonatus karena gejala ini dapat berkepanjangan atau sembuh secara spontan.
Pertimbangan pemberian olanzapin pada ibu hamil yang menderita schizophrenia dan gangguan bipolar adalah untuk mencegah risiko relaps, mencegah penurunan kondisi gangguan mental (deterioration) yang bisa mengakibatkan pasien dirawat atau kemungkinan bunuh diri yang meningkat. Schizophrenia dan gangguan bipolar yang tidak diobati juga meningkatkan risiko gangguan kesehatan ibu dan anak pasca melahirkan.
Psikiater dan dokter kandungan harus mempertimbangkan risiko dan manfaat penggunaan olanzapin selama masa kehamilan. Gunakan hanya jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.[1,4,6]
Penggunaan pada Ibu Menyusui
Dosis olanzapin ibu hingga 20 mg/hari dilaporkan menghasilkan kadar rendah dalam ASI dan tidak terdeteksi dalam serum bayi yang disusui. Belum ada laporan efek samping jangka pendek pada bayi yang menyusui dari ibu yang mengonsumsi olanzapin jangka pendek. Meski demikian, sedasi pernah dilaporkan terjadi.[9]