Masuk atau Daftar

Alo! Masuk dan jelajahi informasi kesehatan terkini dan terlengkap sesuai kebutuhanmu di sini!
atau dengan
Facebook
Masuk dengan Email
Masukkan Kode Verifikasi
Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan melalui SMS ke nomor
Kami telah mengirim kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Kami telah mengirim ulang kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Terjadi kendala saat memproses permintaan Anda. Silakan coba kembali beberapa saat lagi.
Selanjutnya

Tidak mendapatkan kode? Kirim ulang atau Ubah Nomor Ponsel

Mohon Tunggu dalam Detik untuk kirim ulang

Apakah Anda memiliki STR?
Alo, sebelum melanjutkan proses registrasi, silakan identifikasi akun Anda.
Ya, Daftar Sebagai Dokter
Belum punya STR? Daftar Sebagai Mahasiswa

Nomor Ponsel Sudah Terdaftar

Nomor yang Anda masukkan sudah terdaftar. Silakan masuk menggunakan nomor [[phoneNumber]]

Masuk dengan Email

Silakan masukkan email Anda untuk akses Alomedika.
Lupa kata sandi ?

Masuk dengan Email

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk akses Alomedika.

Masuk dengan Facebook

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk verifikasi akun Alomedika.

KHUSUS UNTUK DOKTER

Logout
Masuk
Download Aplikasi
  • CME
  • Webinar
  • E-Course
  • Diskusi Dokter
  • Penyakit & Obat
    Penyakit A-Z Obat A-Z Tindakan Medis A-Z
Indikasi dan Dosis Methadone general_alomedika 2022-12-20T13:36:06+07:00 2022-12-20T13:36:06+07:00
Methadone
  • Pendahuluan
  • Farmakologi
  • Formulasi
  • Indikasi dan Dosis
  • Efek Samping dan Interaksi Obat
  • Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui
  • Kontraindikasi dan Peringatan
  • Pengawasan Klinis

Indikasi dan Dosis Methadone

Oleh :
dr. Tanessa Audrey Wihardji
Share To Social Media:

Indikasi methadone atau metadon terutama untuk dependensi opioid, dengan dosis inisial 20‒30 mg dalam dosis tunggal. Selain itu, obat ini juga digunakan sebagai analgesik untuk manajemen nyeri kronik, serta antitusif pada kanker paru.[1,3,4,14]

Dependensi Opioid

Methadone digunakan untuk penanganan opioid use disorder, yang dikenal sebagai methadone management therapy (MMT). Pemberian methadone untuk dependensi opioid pasien dewasa adalah:

  • Dosis inisial untuk dewasa: 20‒30 mg dosis tunggal
  • Dosis tambahan (jika gejala withdrawal tidak teratasi dengan dosis inisial): 5‒10 mg setelah 2‒4 jam pemberian dosis inisial
  • Dosis maksimal: total dosis pada hari pertama tidak boleh melebihi 40 mg
  • Dosis perawatan (setelah stabil selama 2‒3 hari): dosis dikurangi secara gradual setiap 2 hari[14]

Wanita hamil membutuhkan dosis methadone yang lebih besar untuk mencapai efek terapeutik. Dosis MMT pada wanita hamil sebesar 15‒100 mg/hari.[9]

Sindrom Abstinensia Neonatal

Untuk neonatal abstinence syndrome, methadone diberikan dengan dosis 0,1 mg/kgBB setiap 6 jam, hingga gejala teratasi. Untuk terapi jangka panjang, dosis per hari harus diberikan dalam 2 dosis.[14]

Dosis MMT pada anak disesuaikan dengan tingkat toleransi opioidnya. Setelah dosis pemeliharaan, dosis dikurangi 10% dengan interval waktu 10‒14 hari.[14]

Analgesik untuk Nyeri Kronik

Methadone sebagai analgesik untuk manajemen nyeri kronik digunakan dengan dosis:

  • Dewasa: 2,5‒10 mg, diberikan 3‒4 kali/hari
  • Anak: 0,7 mg/kg/hari, diberikan 4‒6 kali/hari, maksimal 10 mg/dosis, di mana dosis dibatasi hanya 2 kali/hari untuk penggunaan jangka panjang[14]

Antitusif pada Kanker Paru

Methadone dapat diberikan sebagai antitusif pada kanker paru pasien dewasa. Dosis yang diberikan adalah 1‒2 mg setiap 4‒6 jam. Penggunaan jangka panjang sebaiknya dibatasi hanya 2 kali per hari.[14]

 

 

Direvisi oleh: dr. Hudiyati Agustini

 

Referensi

1. Durrani M, Bansal K. Methadone. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2022 Jan. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK562216/
3. Drugbank. www.drugbank.ca. Methadone. 2022. https://www.drugbank.ca/drugs/DB00333
4. Neto JO, Garcia MA, Garcia JB. Revisiting methadone: pharmacokinetics, pharmacodynamics and clinical indication. Rev. dor 16 (1). 2015. https://doi.org/10.5935/1806-0013.20150012.
9. Farid WO, Dunlop SA, Tait RJ, Hulse GK. The effects of maternally administered methadone, buprenorphine and naltrexone on offspring: review of human and animal data. Curr Neuropharmacol. 2008 Jun;6(2):125-50. doi: 10.2174/157015908784533842. PMID: 19305793; PMCID: PMC2647150.
14. MIMS Indonesia. Methadone. 2022. http://www.mims.com/indonesia/drug/info/metadon?mtype=generic

Formulasi Methadone
Efek Samping dan Interaksi Obat ...

Artikel Terkait

  • Bahaya Penggunaan Opioid Jangka Panjang Untuk Penatalaksanaan Nyeri Kronis Non-kanker
    Bahaya Penggunaan Opioid Jangka Panjang Untuk Penatalaksanaan Nyeri Kronis Non-kanker
  • Efikasi Methadone dalam Mengatasi Nyeri Karena Kanker
    Efikasi Methadone dalam Mengatasi Nyeri Karena Kanker
  • Telekonsultasi pada Rehabilitasi Adiksi
    Telekonsultasi pada Rehabilitasi Adiksi
  • Penyalahgunaan dan Overdosis Nitazene
    Penyalahgunaan dan Overdosis Nitazene
Diskusi Terkait
dr. Irene Cindy Sunur
Dibalas 29 Mei 2023, 15:19
Methadone untuk Penatalaksanaan Nyeri pada Anak dengan Kanker Stadium Lanjut - Artikel CME SKP Alomedika
Oleh: dr. Irene Cindy Sunur
1 Balasan
ALO Dokter!Methadone sering diberikan kepada pasien anak yang mengalami nyeri terkait kanker stadium lanjut, misalnya nyeri akibat progresivitas kanker...
Anonymous
Dibalas 19 Oktober 2022, 09:42
Alur rehabilitasi narkoba
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Alo dokter, saya ada pasien yang menurut pacarnya dicurigai memakai narkoba. Tetapi sejauh ini belum pernah memorgoki pacarnya tersebut sedang memakai. Itu...
Anonymous
Dibalas 31 Mei 2022, 10:24
Antinyeri untuk pasien opioid use disorder - Kedokteran Jiwa Ask the Expert
Oleh: Anonymous
1 Balasan
Alo dr. Irwan Supriyanto, Sp.KJ, Ph.DMohon bertanya dok. Untuk pasien dengan riwayat pernah mengalami opioid use disorder, apakah semua antinyeri golongan...

Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!
Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya!

  • Tentang Kami
  • Advertise with us
  • Syarat dan Ketentuan
  • Privasi
  • Kontak Kami

© 2024 Alomedika.com All Rights Reserved.