Etiologi Hordeolum
Etiologi hordeolum adalah bakteri golongan Staphylococcus yang mana Staphylococcus aureus merupakan penyebab tersering. Riwayat hordeolum sebelumnya, penyakit kulit seperti dermatitis seboroik, serta diabetes menjadi faktor risiko terjadinya hordeolum.[2-4]
Etiologi
Etiologi hordeolum adalah infeksi bakteri golongan Staphylococcus. Penyebab tersering adalah Staphylococcus aureus, dan penyebab tersering kedua adalah Staphylococcus epidermidis.[2-4]
Faktor Risiko
Terdapat beberapa faktor risiko yang dapat meningkatkan kejadian hordeolum:
- Usia dewasa umumnya lebih rentan terkait dengan peningkatan viskositas sebum
- Terdapat riwayat hordeolum sebelumnya
- Penyakit kulit seperti dermatitis seboroik atau rosacea
- Memiliki riwayat penyakit kronis seperti diabetes dan dislipidemia
- Tidak bersih dalam menghapus make-up daerah mata
- Menggunakan kosmetik yang sudah terkontaminasi[6,7]
Direvisi oleh: dr. Dizi Bellari Putri