Indikasi Pemeriksaan Tanda Rangsang Meningeal
Indikasi pemeriksaan tanda rangsang meningeal adalah pada pasien dengan kecurigaan infeksi susunan saraf pusat, khususnya meningitis.[3–5]
Pada anamnesis pasien, dapat ditemukan berbagai gejala yang menandakan adanya infeksi pada meninges, seperti:
- Demam dengan onset akut atau subakut, pola demam kontinu
- Penurunan kesadaran
- Nyeri kepala
- Kaku leher
- Mual dan muntah
- Nyeri otot
- Kelelahan[3–5]
Pemeriksaan tanda rangsang meningeal dapat dilakukan pada bayi, anak, dan dewasa. Akan tetapi, pada anak usia di bawah 1,5 tahun, tanda Kernig dan Brudzinski tidak selalu dapat ditemukan.
Perlu diingat pula bahwa pasien dengan meningitis bisa saja tidak menunjukkan tanda rangsang meningeal yang positif saat pemeriksaan, sehingga hasil yang normal tidak dapat mengeksklusi adanya meningitis.
Kondisi lain yang juga bisa menunjukkan tanda rangsang meningeal positif adalah perdarahan subarachnoid, myelitis, tumor korda spinalis, dan prolaps diskus.[3-5]
Direvisi oleh: dr. Felicia Sutarli