Formulasi Pseudoephedrine
Formulasi pseudoephedrine adalah dalam bentuk oral dan sering dikombinasi, misalnya dengan fexofenadine dan guaifenesin. Penyimpanan dilakukan di suhu ruangan, tetapi perlu dijauhkan dari paparan matahari langsung.
Bentuk Sediaan
Pseudoephedrine tersedia dalam sediaan tablet, drop, dan sirup. Kebanyakan sediaan pseudoephedrine adalah sediaan kombinasi, misalnya:
- Tablet yang mengandung paracetamol 500 mg, pseudoephedrine HCl 30 mg, dan dextromethorphan HBr 15 mg
- Kaplet yang mengandung triprolidine HCl 2,5 mg dan pseudoephedrine HCl 60 mg
- Tablet yang mengandung fexofenadine HCl 60 mg dan pseudoephedrine HCl 120 mg
- Sediaan sirup yang mengandung triprolidine HCl 1,25 mg dan pseudoephedrine 30 mg tiap 5 ml
- Sediaan sirup yang mengandung diphenhydramine HCl 12,5 mg, natrium sitrat 50 mg, ammon Cl 125 mg, pseudoephedrine HCl 15 mg, dan paracetamol 150 mg tiap 5 ml[6,10,11]
Cara Pemberian
Pseudoephedrine dapat diminum sebelum atau sesudah makan.[6,10]
Cara Penyimpanan
Pseudoephedrine harus disimpan di tempat yang kering dan sejuk dengan suhu antara 20–25oC. Hindari paparan cahaya secara langsung.[3,6,10]
Direvisi oleh: dr. Felicia Sutarli