Penggunaan pada Kehamilan dan Ibu Menyusui Imunoglobulin Hepatitis A
Penggunaan imunoglobulin hepatitis A pada ibu hamil dan menyusui bukan merupakan kontraindikasi absolut. Pemberiannya masih dapat dilakukan dengan pertimbangan manfaat yang lebih besar daripada potensi risikonya. Meski demikian, perlu dicatat bahwa belum ada data yang cukup terkait dosis, efikasi, dan keamanan penggunaan pada ibu hamil dan menyusui.[7,8]
Penggunaan pada Kehamilan
Belum ada cukup data terkait efikasi dan keamanan pemberian imunoglobulin hepatitis A pada wanita hamil. FDA memberikan label Kategori C pada ibu hamil untuk imunoglobulin hepatitis A dengan merek dagang GamaSTAN®. Penggunaan pada ibu hamil sebaiknya menimbang rasio manfaat dan risiko yang akan didapat.[7,8]
Studi reproduksi hewan belum pernah dilakukan terkait keamanan imunoglobulin hepatitis A. Belum diketahui apakah produk ini dapat menyebabkan kerusakan janin bila diberikan kepada wanita hamil. Belum diketahui pula apakah pemberian dapat mempengaruhi kapasitas reproduksi. Imunoglobulin hepatitis A hanya diberikan kepada wanita hamil hanya jika jelas dibutuhkan.[8]
Penggunaan pada Ibu Menyusui
Penggunaan imunoglobulin hepatitis A pada ibu menyusui tidak memiliki data efikasi dan keamanan yang cukup. Belum diketahui apakah imunoglobulin tersebut dapat mempengaruhi produksi ASI ataupun bayi yang disusui.[7,8]