Edukasi Pasien Persalinan Sungsang
Edukasi pasien terkait persalinan sungsang atau persalinan presentasi bokong meliputi informasi tentang jenis sungsang yang dialami, kondisi kesehatan ibu dan janin yang mungkin menjadi penyulit persalinan, serta metode persalinan yang dianjurkan.
Sebelum memilih metode persalinan pervaginam, pastikan pasien sudah mengerti opsi prosedur, manfaat, dan risiko komplikasi persalinan pervaginam pada presentasi bokong. Pasien harus dijelaskan mengenai kelebihan serta kekurangan dari persalinan pervaginam bila dibandingkan sectio caesarea. Komplikasi serta luaran maternal dan perinatal dari masing-masing metode persalinan juga perlu dijelaskan.[5,8,12,13]
Jika pasien memutuskan memilih persalinan secara pervaginam, proses pengambilan keputusan harus terdokumentasi dengan baik. Selain itu, kemungkinan bahwa akan dilakukan tindakan episiotomi, ekstraksi dengan forceps, simfisiotomi, bahkan sectio caesarea darurat harus dijelaskan sejak awal. Pasien juga perlu diberitahu untuk menjalani pemeriksaan obstetrik oleh dokter kandungan untuk menentukan apakah kondisi kehamilan memenuhi kriteria untuk persalinan pervaginam.[8,13]
Setelah proses persalinan, pasien perlu diedukasi terkait tanda-tanda bahaya selama masa nifas dan perlu segera kembali ke dokter jika mengalaminya. Contoh tanda bahaya tersebut antara lain:
- Perdarahan berlebihan
- Sekret vagina berbau
- Demam
- Nyeri perut berat
- Bengkak pada tangan, wajah, dan tungkai
- Sakit kepala dan pandangan kabur[16]