Kontraindikasi dan Peringatan Tizanidine
Kontraindikasi tizanidine adalah hipersensitivitas terhadap tizanidine dan penggunaan bersama obat-obatan penghambat CYP1A2, misalnya ciprofloxacin dan fluvoxamine. Peringatan terkait tizanidine adalah risiko hipotensi, liver injury, sedasi, dan halusinasi, yang perlu diperhatikan saat hendak meresepkan obat ini.[1,8]
Kontraindikasi
Tizanidine dikontraindikasikan pada pasien dengan hipersensitivitas terhadap zat aktif atau eksipien yang terkandung dalam obat ini. Selain itu, tizanidine dikontraindikasikan pada pasien yang mendapat obat-obat penghambat CYP1A2, seperti fluvoxamine atau ciprofloxacin.[1,8]
Peringatan
Penggunaan tizanidine dapat menyebabkan hipotensi meskipun jarang. Risiko hipotensi dapat diminimalkan dengan memulai dari dosis terendah dan memonitor gejala dan tanda hipotensi sebelum peningkatan dosis.[1,8]
Tizanidine juga mungkin menyebabkan liver injury sehingga harus digunakan secara berhati-hati pada pasien dengan gangguan fungsi hepar.[1,8]
Tizanidine juga dapat menyebabkan sedasi. Monitor pasien yang mendapat tizanidine secara bersamaan dengan obat-obat depresan saraf pusat, seperti benzodiazepine dan opioid. Penggunaan bersama depresan saraf pusat meningkatkan efek sedasi.[1,8]
Tizanidine juga dihubungkan dengan kejadian halusinasi. Halusinasi visual dilaporkan terjadi pada sekitar 3% pasien uji klinis. Pertimbangkan untuk menghentikan tizanidine pada pasien dengan halusinasi.[1,8]