Prognosis Keloid
Prognosis keloid dipengaruhi oleh tingkat rekurensi yang tinggi, serta komplikasi berupa gangguan psikologis yang dapat mempengaruhi kualitas hidup pasien. Komplikasi keloid umumnya berkaitan dengan gangguan fisik dan aspek estetika.
Komplikasi
Keloid dapat menimbulkan komplikasi berupa gangguan fisik dan psikologis yang signifikan bagi pasien. Keloid dapat menyebabkan kontraktur sehingga dapat terjadi gangguan fungsi motorik jika terjadi pada daerah persendian. Keloid pada daerah wajah atau tempat yang terlihat dapat menyebabkan gangguan estetik yang dapat berpengaruh pada kepercayaan diri dan kualitas hidup pasien sehingga dapat menyebabkan depresi.[4]
Prognosis
Keloid tidak memiliki kecenderungan regresi spontan akan tetapi memiliki kecenderungan rekurensi yang tinggi.[1,2]
Direvisi oleh: dr. Dizi Bellari Putri