Kontraindikasi dan Peringatan Ranibizumab
Kontraindikasi pemberian ranibizumab adalah pasien dengan riwayat hipersensitivitas terhadap obat ini, atau komponen lain dalam sediaan. Selain itu, ranibizumab yang diberikan secara injeksi intravitreal tidak dianjurkan untuk pasien dengan infeksi okular dan periokular. Peringatan penggunaan ranibizumab diperlukan terkait risiko peningkatan tekanan intraokular dan endoftalmitis.[7,35]
Kontraindikasi
Ranibizumab dikontraindikasikan untuk pasien dengan:
- Riwayat hipersensitivitas terhadap ranibizumab atau komponen lain dalam sediaan
- Infeksi okular dan periokular
- Pasca operasi okular
- Peningkatan tekanan intraokular[35,36]
Peringatan
Beberapa peringatan untuk pemberian suntikan intravitreal ranibizumab adalah risiko endoftalmitis, ablasio retina, peningkatan tekanan intraokular, serta tromboemboli arteri.[4,35]
Risiko Endoftalmitis dan Ablasio Retina
Tindakan penyuntikan ranibizumab secara intravitreal telah dikaitkan dengan risiko endoftalmitis dan ablasio retina. Teknik injeksi aseptik yang tepat harus selalu digunakan saat memberikan ranibizumab. Pemantauan setelah injeksi diperlukan terkait kemungkinan komplikasi infeksi.[35]
Risiko Peningkatan Tekanan Intraokular
Peningkatan tekanan intraokular telah dilaporkan pada pemberian ranibizumab. Oleh karena itu, monitor tekanan intraokular harus dilakukan sebelum dan setelah injeksi intravitreal ranibizumab.[35]
Risiko Tromboemboli Arteri
Meskipun jarang, kejadian tromboemboli arteri (ATE) telah dilaporkan dalam uji klinis penggunaan ranibizumab. Kejadian tromboemboli arteri dapat mencakup stroke, infark miokard, atau kematian vaskular.[35]
Terdapat studi yang menunjukkan bahwa kematian dalam 2 tahun pertama terjadi pada 4,4% (11 dari 250) pasien dengan edema makula diabetik yang mendapat ranibizumab 0,5 mg; pada 2,8% (7 dari 250) pasien yang diobati dengan 0,3 mg ranibizumab; dan pada 1,2% (3 dari 250) pasien kontrol. Meskipun tingkat kejadiannya rendah dan mungkin berhubungan dengan komplikasi diabetes lanjut, dokter tetap perlu mewaspadai adanya risiko ini.[7]
Direvisi oleh: dr. Hudiyati Agustini