Diagnosis Atresia Ani
Diagnosis atresia ani ditegakkan melalui pemeriksaan fisik dengan tidak adanya lubang anus, atau terlihat struktur anus yang tidak normal pada perineum. Pemeriksaan perineum secara menyeluruh penting untuk dilakukan saat bayi baru lahir, dan 24 jam setelahnya.
Anamnesis
Pada anamnesis, dapat ditemukan riwayat bayi yang tidak mengeluarkan mekonium dalam 24 jam pertama setelah dilahirkan, dan biasanya disertai dengan distensi abdomen. Terkadang, mekonium dapat keluar melalui fistula perineum atau dari uretra.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)